Wednesday, August 11, 2010

Bahasa Inggris - Common Mistakes in English


Hai teman-teman, kita berjumpa lagi setelah sekian lama :). Maaf baru bisa update lagi. Oh ya ada kabar gembira teman-teman yaitu saya telah membuat facebook page untuk lebih mudah berbagi bahasa. Di page tersebut saya juga mengupload video untuk mendukung penjelasan-penjelasan materi dan saya juga mengupload video di youtube agar teman-teman bisa mengunduhnya secara gratis hehe ;). Tetapi saya akan tetap mengupdate di
kompasiana dan blogger kok. Teman-teman bebas menggunakan media mana saja yang lebih memudahkan teman-teman :). 
Berikut ini link-nya:
Ok sekarang kita masuk ke materi Common Mistakes in English atau kesalahan-kesalahan umum dalam Bahasa Inggris.
Kadang kita seperti Homer Simpson, suka salah hehe ;D.
Kadang kita seperti Homer Simpson, suka salah hehe ;D.

Ini semacam materi intermezzo, di mana sebenarnya saya suka gemas dengan pemakaian kata-kata tertentu yang kurang tepat hehe. Akan tetapi teman-teman jangan merasa down dulu karena kesalahan dalam belajar itu wajar kok ;). Maka dari itu, yuk kita lihat materinya. Oh ya, sebagai pendukung materi ini coba perhatikan catatan/tulisan saya yang berjudul The Basics untuk penjelasan tipe-tipe kata karena di sini saya akan banyak menggunakan istilah-istilah tersebut.

So here we go then :)

1. Lose dan Loose

- Lose/lost (verb) mempunyai arti antara lain: kalah, kehilangan/menghilangkan, melewatkan.
Contoh kalimat:
I lost my wallet (Saya kehilangan dompet saya).
Don’t lose to your opponent (Jangan kalah sama lawanmu).
I don’t want to lose you (Saya tidak ingin kehilangan kamu).
- Lost (adjective): hilang, membingungkan, lenyap, mati.
Contoh kalimat:
I’m lost (Saya tersesat).
She was lost when he started to explain the theories of quantum physics (Dia bingung ketika dia mulai menjelaskan teori fisika quantum)
- Loose (adjective): longgar, mudah, bebas.
Contoh kalimat:
The t-shirt is very loose on me (Kaosnya sangat longgar di saya).
Perbandingan:
Lose yourself dan loose yourself (bebaskan dirimu), di sini loose kurang tepat karena dibutuhkan verb sebelum kata yourself (reflexive pronoun). Bila menggunakan kata loose maka perlu dirubah menjadi verb hingga menjadi loosen yourself. Bentuk adverb dari loose adalah loosely.

2. Live, Leave, Alive, dan Life

- Live (verb): tinggal, hidup
Contoh kalimat:
I live in Solo (Saya tinggal di Solo -sekarang-)
She lives in Solo (Dia tinggal di Solo -sekarang-)
I lived in Australia 4 years ago (Saya tinggal di Australia 4 tahun yang lalu -lampau-).
He lived for 25 years (Dia hidup selama 25 tahun).
- Live, alive (adjective): hidup, langsung, bekerja, penting.
Contoh kalimat:
I feel alive (Saya merasa hidup).
He is a lively (adverb) person (Dia adalah orang yang hidup/aktif).
I saw the Slash concert live (Saya melihat konser Slash langsung).
- Life, lives (noun): nyawa, hidup, kehidupan.
Contoh kalimat:
It’s my life (Ini hidup saya).
Save our lives (Selmatkan hidup kami).
- Leave (verb): meninggalkan.
Contoh kalimat:
Don’t leave me (jangan tinggalkan saya).

3. Brought dan Bought

- Brought: bentuk lampau dari kata bring yaitu membawa.
Contoh kalimat:
He brought my bags to the car (Dia membawa tas-tas saya ke mobil).
- Bought: bentuk lampau dari kata buy yaitu membeli.
Contoh kalimat:
She bought an ice cream sundae (Dia membeli satu ice cream sundae).

4. Quite dan Quiet

- Quite (adverb): agak.
Contoh kalimat:
He is quite short (Dia agak pendek).
-Quiet (adjective): sunyi.
Contoh kalimat:
Please be quiet (Mohon jangan berisik).

5. Practice dan Practise

- Practice (noun): latihan, praktik, kebiasaan.
Contoh kalimat:
Music practice needs a lot of concentration (Latihan musik butuh banyak konsentrasi).
- Practise (verb): berlatih, melakukan, menjalankan, melakukan.
Contoh kalimat:
She needs to practise her French (Dia perlu melatih bahasa Perancisnya).

6. Save dan Safe

- Save (verb): menyimpan, menyelamatkan, menabung.
Contoh kalimat:
Save your money in the bank (Simpan uangmu di bank).
Somebody save me (Seseorang selamatkan saya).
- Safe (adjective): aman, baik-baik saja.
Contoh kalimat:
I feel safe (Saya merasa aman).
Oke teman-teman segitu dulu, kalau ada kata-kata lain yang ingin dibahas langsung contact saja (lihat detailnya di tab info) atau langsung comment.
Oh ya ada video untuk catatan materi ini karena pengucapan untuk kata-kata tersebut berbeda antara yang satu dengan yang lainnya.

Video:



Terima kasih atas perhatian dan waktu teman-teman, semoga ini bermanfaat untuk kalian semua ^^
Sampai jumpa di materi selanjutnya. ^^

Contact information:
email : bagi2bahasa@yahoo.co.id
ym : bagi2bahasa


Share |

4 comments:

  1. saya masih punya kendala dalam penggunaan kata "speak" dan "talk". kalau boleh tau, kapan masing2 dari dua kata ini digunakan?

    ReplyDelete
  2. nice nice the blog !! ... mudah dicerna dan sangat bermanfaat bagi seorang beginner ...

    ReplyDelete
  3. @Irfan: speak lebih ke 'ngomong' (suaranya) sedangkan talk lebih ke pembicaraannya (bahasannya). Memang agak membingungkan tapi kalau semakin banyak membaca akan semakin terbiasa perbedaannya :)
    Ini konteksnya sama seperti hear dan listen. Hear mendengar bunyi sedangkan listen itu menyimak.

    @Arief: Thank you :) keep visiting ya ;)

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...